Rechercher dans ce blog

Sunday, February 26, 2023

Resep Nasi Mandhi, Cuman Pakai Rice Cooker! - Okezone Lifestyle

JIKA kamu pecinta kuliner, terlebih makanan khas Timur Tengah, pasti tahu nasi Mandhi. Nasi penuh bumbu yang sangat enak disantap meski tanpa lauk sekalipun.

Tak puas jika hanya membeli di toko, Anda dapat cobalah resep nasi Mandhi berikut. Resep dan cara mengolahnya cukup mudah dan praktis, hanya menggunakan rice cooker aja. Dijamin resep yang dikutip dari akun YouTube Devina Hermawan, Senin (27/2/2023) tak kalah enaknya seperti nasi mandhi yang disajikan di resto-resto khas Timur Tengah.

Berikut resepnya untuk Anda.

Bumbu halus: 

8- 10 siung bawang putih

½ buah bawang bombay ukuran sedang

1 jempol jahe

50 ml minyak

Bahan ayam:

1 ekor ayam utuh

3-4 sdm bumbu halus

2-3 sdm bumbu rendang instan

4 sdm plain yoghurt / santan

½ sdm garam

1 sdt penyedap / kaldu

½ sdt merica

1 sdm oregano

Bahan nasi: 

375 gr beras lokal / 325 gr beras basmati

500 ml air kaldu tawar / air

4 sdm bumbu halus

2-3 sdm bumbu rendang instan

2 sdm margarin / ghee/ minyak samin

2 sdt kaldu ayam

1 buah kulit jeruk atau 3-5 lembar daun jeruk

3 lembar daun salam

1 sdt jinten bubuk, opsional

5-6 buah kapulaga, opsional

½ sdt garam

½ sdt merica

Sambal:

15 buah cabai rawit

3 siung bawang putih, iris

6 siung bawang merah, iris

Minyak

Garam

Penyedap

Pelengkap: 

Timun, kupas dan iris

Cabai hijau besar

Bawang bombay, iris

Jeruk nipis, iris

Langkah: 

1. Blender bumbu halus

2. Untuk nasi, tumis bumbu halus hingga matang

3. Kupas kulit jeruk hindari bagian dalam jeruk

4. Masukkan beras, bumbu halus yang sudah di tumis, bumbu rendang, jintan, kaldu ayam bubuk, kapulaga, daun salam, kulit jeruk, margarin, garam, merica, dan air kaldu.

5. Untuk ayam, belah menjadi dua bagian lalu marinasi ayam dengan semua bahan dan tambahkan oregano

6. Sayat ayam agar bumbu cepat meresap lalu tambahkan merica dan garam

7. Panggang ayam menggunakan Tefal Air Fryer Easy Fry EY-702 dengan suhu 180 derajat selama 15-20 menit

8. Setelah 20 menit keluarkan ayam lalu olesi dengan minyak goreng kemudian panggang kembali dengan suhu 160 derajat selama 8 menit

9. Untuk sambal tumis hingga matang tambahkan garam dan penyedap lalu tang air dan masak hingga air menyusut

10. Untuk pelengkap, goreng cabai dengan sedikit minyak sampai sedikit kecoklatan

11. Sajikan nasi mandi dengan ayam turki, cabai, bawang bombay, jeruk nipis dan sambal sebagai pelengkap

Baca Juga: 4 Tips Menata Peralatan Masak yang Berantakan di Dapur

Follow Berita Okezone di Google News

(vvn)

Adblock test (Why?)


Resep Nasi Mandhi, Cuman Pakai Rice Cooker! - Okezone Lifestyle
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...