Rechercher dans ce blog

Friday, June 17, 2022

Gagal Datangkan Erling Haaland, Florentino Perez Sebut Real Madrid Masih Punya Karim Benzema - Bola Okezone

PRESIDEN Real Madrid, Florentino Perez kesal lantaran tak bisa mendatangkan Erling Haaland ke Santiago Bernabeu. Akan tetapi, Florentino Perez tak menyesal gagal mendapatkan jasa pemain Norwegia itu.

Justru, ia sesumbar bahwa Real Madrid masih memiliki penyerang terbaik di dunia, yaitu Karim Benzema. Sebab demikian, ia tidak bakal menyesal lantaran ditolak Erling Haaland, yang memilih berlabuh ke Manchester City musim depan.

Florentino Perez

(Florentino Perez (kanan) Presiden Real Madrid)

Sebagaimana diketahui, sebelum resmi berlabuh ke Etihad Stadium, Erling Haaland menjadi incaran banyak klub dalam dua musim terakhir. Namun, The Citizens -julukan Manchester City- menjadi pemenang dari perburuan sejumlah klub kepada Erling Haaland.

Manchester City harus mengeluarkan uang sebesar 60 juta euro atau sekira Rp912 miliar untuk mendapatkan jasa Erling Haaland. Di sisi lain, penolakan Erling Haaland itu sempat membuat Real Madrid sakit hati, lantaran sudah intens melakukan pendekatan penyerang 21 tahun itu.

"Kesepakatan dengan (Kylian) Mbappe tidak menimbulkan masalah untuk kemungkinan kesepakatan Haaland, sama sekali tidak," kata Florentino Perez dilansir dari Tribalfootball.

Florentino Perez pun menegaskan Real Madrid masih memiliki Karim Benzema dan tak mungkin mendatangkan Erling Haaland. Ia mengaku tidak ingin menjadikan Erling Haaland sebagai pemain cadangan di tim berjuluk Los Blancos itu.

Adblock test (Why?)


Gagal Datangkan Erling Haaland, Florentino Perez Sebut Real Madrid Masih Punya Karim Benzema - Bola Okezone
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...