Rechercher dans ce blog

Saturday, March 26, 2022

Leonardo Bonucci Masih Belum Terima Italia Gagal Lolos ke Piala Dunia 2022 - Bola Okezone

BEK andalan Juventus, Leonardo Bonucci masih belum terima kegagalan Timnas Italia lolos ke putaran Piala Dunia 2022. Dirinya merasa aneh, karena Italia merupakan negara kuat yang kini harus jadi penonton di Piala Dunia tahun ini.

Seperti diketahui, Gli Azzurri (julukan Timnas Italia) harus gigit jari usai disingkirkan Makedonia Utara di babak playoff Piala Dunia 2022, Jumat 25 Maret 2022. Bermain di depan publiknya sendiri, Stadion Renzo Barbera, Italia justru kalah 0-1 dari tim tamu.

Timnas Italia

Bagi Bonucci, tim racikan Roberto Mancini berlaga di babak kualifikasi dengna status yang membanggakan. Tentu saja, karena mereka menjadi kampiun di Piala Euro 2020.

Namun, ia menyesal status tersebut malah berakhir mengecewakan. Apalagi kekecewaan itu diperburuk lantaran dirinya tak mampu membantu rekan-rekannya di atas lapangan. Pasalnya, Bonucci harus melewatkan pertandingan dikarenakan masih dalam kondisi cedera.

"Euforia dan kegembiraan yang luar biasa musim panas ini diimbangi oleh kekecewaan dan kepahitan dari pengecualian ini, diperparah dengan wajah saya yang tidak dapat membantu rekan satu tim saya selama 90 menit itu," kata Bonucci dikutip dari Football Italia, Sabtu 26 Maret 2022.

Gli Azzurri pun mencatatkan sejarah buruk setelah gagal mentas di Piala Dunia, dua kali secara beruntun. Sebelumnya, mereka juga hanya bisa jadi penonton di Piala Dunia 2018 Rusia, karena tak lolos kualifikasi.

Adblock test (Why?)


Leonardo Bonucci Masih Belum Terima Italia Gagal Lolos ke Piala Dunia 2022 - Bola Okezone
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...