Rechercher dans ce blog

Friday, February 4, 2022

Banyak Pemain Positif Covid-19, Satgas Pastikan Kompetisi Liga 1 Masih Berjalan - Republika Online

Pemain Liga 1 yang positif Covid-19 tengah melakukan isolasi di tempat berbeda.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Liga Indonesia Baru sebagai operator Liga 1 Indonesia memastikan terdapat banyak pemain dari 12 klub yang terpapar Covid-19. Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito pun memastikan, kegiatan pertandingan sepak bola Liga 1 Indonesia masih akan terus berjalan.

Pemerintah, kata dia, akan segera menyampaikan kepada masyarakat jika terdapat penyesuaian kebijakan.

“Sejauh ini kegiatan masih akan tetap terus dijalankan dan jika terjadi penyesuaian pemerintah akan segera menyampaikannya kepada masyarakat,” kata Wiku saat konferensi pers, Jumat (4/2/2022).

Wiku melanjutkan, pemerintah terus memantau perkembangan kasus positif baik sebelum, saat, dan pasca sebuah kegiatan besar diizinkan untuk digelar. Hal ini sebagai bentuk pertanggungjawaban selama pandemi Covid-19 masih terjadi. Satgas pun meminta pemerintah daerah Bali dan juga penyelenggara Liga untuk menjaga implementasi kegiatan yang aman dari Covid-19.

Sebelumnya diberitakan, para pemain Liga 1 Indonesia yang dinyatakan positif tengah melakukan isolasi di tempat berbeda. Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru, Sudjarno memastikan pemain yang terkena Covid-19 berstatus sebagai orang tanpa gejala (OTG). Pemain yang bergejala pun terhitung hanya gejala ringan.

"Kalau ada gejala itu batuk dan panas (demam) sedikit, dari sisi medis pun tidak parah karena CT value tinggi dan tingkat kesembuhannya cepat, 3-5 hari saja," kata Sudjarno dalam konferensi pers, Rabu (2/2/2022).

Sementara itu dokter dari Satgas Covid-19 PT LIB, Alfan Nur Asyhar mengakui ada peningkatan dari jumlah kasus positif. Namun dari setiap tes swab PCR rutin, angka kesembuhan dan positif masih fluktuatif.

Alfan memastikan sudah ada 19 pemain dari berbagai tim liga yang telah sembuh dari Covid-19. Di mana 90 persen dari pemain yang sembuh ini pun berstatus sebagai OTG.

"Sisanya bergejala ringan seperti tenggorokan gatal, flu tanpa ingus, dan meski ada demam, suhu badan hangat, hanya 36,5-36,8 derajat celcius. Di mana acuan untuk tidak boleh masuk ke stadion itu 37,5 derajat celsius," kata Alfan.

Sampai Februari 2022, tercatat lebih dari 60 pemain Liga 1 Indonesia musim ini yang menderita Covid-19 dengan 19 di antaranya dinyatakan sembuh. Beberapa klub yang pemainnya terkonfirmasi positif Covid-19 seperti Arema FC, Persebaya, Persib, Persija, PSM, PSS, Madura United, Persik dan PSIS.

Adblock test (Why?)


Banyak Pemain Positif Covid-19, Satgas Pastikan Kompetisi Liga 1 Masih Berjalan - Republika Online
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...