JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan bahwa masih terdapat 45 rumah warga yang tergenang banjir di Kota Tanjungbalai, Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
Baca juga: Hujan Lebat dan Sungai Sentul Meluap, 5 Kecamatan Pati Terendam Banjir 1 Meter
Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB melaporkan kondisi terkini, terpantau saat ini di Kecamatan Datuk Bandar ketinggian muka air bertahan antara 10 - 20 sentimeter.
"Angka ini lebih kecil dibandingkan sebelumnya yang mencapai 50 unit rumah yang terendam," kata Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, Jakarta, Sabtu (27/11/2021).
Baca juga: Banjir Rendam 10 Kelurahan di Kota Tanjungbalai
Saat ini, masih terdapat Lima Kelurahan yang masih tergenang banjir. Adapun lokasinya meliputi Kelurahan Sijambi, Kelurahan Pahang, Kelurahan Gading yang terletak di Kecamatan Datuk Bandar, dan Kelurahan Bunga Tanjung di Kecamatan Datuk Bandar Timur.
BNPB Catat 45 Rumah di Tanjungbalai Masih Tergenang Banjir - Okezone News
Read More
No comments:
Post a Comment