Rechercher dans ce blog

Saturday, October 16, 2021

Soal Kelangkaan Semikonduktor, Daihatsu Klaim Masih Aman - Kompas.com - Otomotif Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Dampak kelangkaan cip atau semikonduktor, membuat sebagai besar industri otomotif global mengalami kesulitan untuk memproduksi mobil, termasuk di Indonesia.

Namun hal tersebut rupanya tak berimbas bagi PT Astra Daihatsu Motor (ADM). Sampai saat ini, Daihatsu masih adem ayem terkait pasokan semikonduktor, bahkan produksinya masih berjalan normal meski pada beberapa produknya terjadi inden.

Amelia Tjandra, Marketing Director and Corporate Planning & Communications PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengatakan, semikonduktor bagi Daihatsu masih bisa dikelola dengan baik karena pihak prinsipal berusaha keras mendapatkan alokasi yang cukup.

Baca juga: Avanza-Xenia RWD Mulai Setop Produksi?

"Sejauh ini kami masih normal. Ini bisa dilihat dari hasil produksi kami yang pada September 2021 naik cukup signifikan mencapai level 18.000, ini tertinggi di tahun ini," kata Amel dalam konferensi pers virtual, Kamis (14/10/2021).

Ilustrasi jajaran produksi Daihatsu di segmen LCGC (Low Cost Green Car) atau mobil murah.DOK. ASTRA DAIHATSU MOTOR Ilustrasi jajaran produksi Daihatsu di segmen LCGC (Low Cost Green Car) atau mobil murah.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Lebih lanjut Amel menjelaskan, ADM sejauh ini berusaha maksmial terkait alokasi semikonduktor untuk kebutuhan produksi produk-produknya.

Terutama bagi produk yang dipasarkan di dalam negeri. Hal tersebut dalam rangka mendukung upaya pemerintah menggairahkan pasar dengan pemberian relaksasi PPnBM yang sudah berjalan dari Maret lalu.

Baca juga: Penjualan Xenia Lesu, Daihatsu Klaim Bukan karena Isu Generasi Baru

"Kondisi ini sudah kami sampaikan ke prinsipal dan kami juga minta untuk mendukung pemerintah serta pertumbuhan ekonomi di Indonesia terutama dari sektor otomotif," ujar Amel.

Daihatsu RockyKOMPAS.COM/STANLY RAVEL Daihatsu Rocky

"Sampai saat ini, boleh dikatakan Daihatsu mendapat dukungan yang cukup dari prinsipal sehingga terkait semikonduktor belum terimbas di produksi kami," lanjutnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Soal Kelangkaan Semikonduktor, Daihatsu Klaim Masih Aman - Kompas.com - Otomotif Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...