Rechercher dans ce blog

Thursday, October 7, 2021

Jawa Barat Masih Pimpin Klasemen Perolehan Medali PON Papua - BeritaSatu

Jayapura, Beritasatu.com - Juara bertahan Jawa Barat masih memuncaki daftar perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON Papua) XX Papua 2021. Tambahan lima medali emas yang diraih hari Kamis (7/10/2021) kemarin membuat Jabar sulit dikejar DKI Jakarta meskipun pada hari yang sama mendapatkan tambahan enam medali emas.

Data laman resmi PON Papua sampai pukul 24.00 WIT atau 22.00 WIB menunjukkan Jawa Barat sudah mengumpulkan 55 medali emas, 54 medali perak dan 57 medali perunggu.

Posisi Jawa Barat masih mendapat ancaman serius dari DKI Jakarta. Kontingen Ibukota menempel Jawa Barat dengan 53 medali emas, 43 medali perak dan 53 medali perunggu, sedangkan tuan rumah Papua juga masih berkutat pada urutan ketiga terpaut dua medali emas dengan DKI setelah mengoleksi 51 emas, 24 perak dan 44 perunggu.

Jawa Timur terus berusaha menyusul Papua dengan menguntitnya pada urutan keempat dengan memperoleh 49 medali emas, 40 medali perak, dan 38 medali perunggu, setelah menyapu persih medali beberapa cabang, termasuk tenis.

Dua provinsi lainnya yang memperoleh dua digit medali emas adalah Jawa Tengah dan Bali. Jawa Tengah memperoleh 17 medali emas ditambah 27 medali perak dan 30 medali perunggu, sedangkan Bali mengoleksi 14 medali emas, 8 medali perak dan 19 medali perunggu.

Hari ini beberapa cabor memperebutkan medali emas. Diantaranya cabang menembak yang memperebutkan empat nomor perlombaan yakni 10 meter air pistol putri individu, 10 meter air pistol putri beregu, 50 meter rifle 3 position putri individu, dan 50 meter rifle 3 position putri beregu.

Lalu cabang biliar yang akan memainkan enam babak final dari sekot pool, snooker, dan carom yang berlangsung di GOR Biliar SP5 Mimika, Jumat (8/10/2021).

Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini

Sumber: BeritaSatu.com

Adblock test (Why?)


Jawa Barat Masih Pimpin Klasemen Perolehan Medali PON Papua - BeritaSatu
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...