Rechercher dans ce blog

Saturday, September 11, 2021

Meski Dilarang, Pesepeda Masih Ramai Melintas di Sudirman-Thamrin Pagi Ini - detikNews

Jakarta -

Kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta, ramai warga berolahraga di masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3 hari ini. Meski dilarang, masih banyak pesepeda yang melintasi kawasan Sudirman-Thamrin untuk berolahraga.

Pantauan detikcom, tepatnya di depan fX Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (12/9/2021), per pukul 07.35 WIB, warga beramai-ramai berolahraga di sepanjang Jl Sudirman. Mayoritas diisi oleh pesepeda ataupun pejalan kaki.

Tak seperti minggu-minggu sebelumnya, pagi ini tampak ramai pesepeda yang melintas di jalur khusus sepeda. Kebanyakan sepeda yang mereka gunakan adalah jenis sepeda lipat.

Tampak juga mereka mengenakan perlengkapan keselamatan, seperti helm khusus bersepeda. Selain itu, mereka menaati protokol kesehatan dengan menggunakan masker.

Pesepeda di Sudirman-Thamrin (Karin Nur Secha/detikcom)Pesepeda di Sudirman-Thamrin (Karin Nur Secha/detikcom)

Tak hanya pesepeda, banyak juga warga yang melakukan joging di sekitar fX Sudirman. Selain joging, beberapa dari mereka melakukan aktivitas lain, seperti bermain sepatu roda dan skateboard.

Di kawasan ini, tak terlihat petugas yang berjaga. Masih ada sebagian kecil warga yang joging tak mengenakan masker.

Sebelumnya, polisi memberi izin pesepeda disabilitas melintas kembali di Sudirman-Thamrin. Namun hal ini tidak berlaku bagi warga yang bersepeda untuk kegiatan olahraga.

Perlu diketahui, kini polisi memutuskan kegiatan bike to work di Sudirman-Thamrin telah resmi diizinkan kembali di tengah aturan PPKM level 3 di Jakarta.

"Sudah dilanjutkan sampai seterusnya," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo saat dihubungi, Sabtu (11/9/2021).

Uji coba bike to work melintas di Sudirman-Thamrin diketahui mulai dilakukan sejak Selasa (7/9). Uji coba itu berlangsung selama tiga hari. Selama uji coba berlangsung, dia menilai berjalan kondusif dan tak menimbulkan kerumunan dari kegiatan bike to work di Sudirman-Thamrin.

Untuk itu, pihaknya kemudian memutuskan kegiatan bike to work di Sudirman-Thamrin saat PPKM kembali diizinkan. Namun dia memastikan pihaknya hanya mengizinkan kegiatan bike to work. Sementara kegiatan bersepeda lain untuk keperluan berolahraga masih dilarang.

Simak juga 'Polisi Selidiki Video Peleton Road Bikers di Sudirman saat PPKM Level 3':

[Gambas:Video 20detik]

(isa/isa)

Adblock test (Why?)


Meski Dilarang, Pesepeda Masih Ramai Melintas di Sudirman-Thamrin Pagi Ini - detikNews
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...