Rechercher dans ce blog

Sunday, August 8, 2021

Jelang PPKM Berakhir, Kasus Aktif Covid-19 RI Masih Selangit - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Kasus Covid-19 di tanah air masih belum mereda. Terlihat dari tingginya penambahan kasus baru dan pasien yang membutuhkan perawatan atau kasus aktif. Hingga Sabtu (7/8/2021) Kementerian Kesehatan mencatat kasus Covid-19 secara total 3.639.616 orang, dengan pasien sembuh 3.036.194 orang, dan kasus kematian 105.598 orang.

Penambahan kasus baru setiap harinya masih fluktuatif, namun kabar baiknya pasien sembuh juga terus meningkat. Saat ini kasus aktif Covid-19 di RI telah meninggalkan angka 500 ribu kasus atau sebanyak 497.824 orang.

Provinsi dengan kasus aktif tertinggi yakni Jawa Barat sebanyak 105.913 orang, berikutnya Jawa Tengah sebanyak 46.081 orang, Jawa Timur 45.565 orang. Sementara DKI Jakarta yang kasus aktifnya pernah melampaui 100 ribu orang pada pertengahan Juli, kini telah mulai terkendali dengan kasus aktif 10.177 orang.


Meski demikian, yang perlu menjadi perhatian adalah kasus aktif di luar pulau Jawa yang mengalami kenaikan dan beban rumah sakit yang semakin meningkat. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan tingkat keterisian tempat tidur (Bed Occupancy Ratio/BOR) yang kini berada di atas 70% berada di luar Jawa.

Satgas Penanganan Covid-19 pernah mengungkapkan untuk mendapatkan perawatan yang maksimal idealnya BOR di fasilitas kesehatan di bawah 70%. Dengan begitu beban terhadap fasilitas dan tenaga kesehatan tidak terlalu berat.

Saat ini Provinsi dengan BOR tertinggi yakni Kalimantan Selatan 77%, Bali 76%, Gorontalo 76%, Kalimantan Timur 74%, dan Sumatera Barat 71%. Kasus aktif kelima provinsi ini tidak setinggi di pulau Jawa, meski demikian patut mendapatkan perhatian terutama dalam menghadapi potensi lonjakan kasus. Jika fasilitas kesehatan tidak siap dan banyak pasien yang sakit, maka angka kematian akan meningkat.

Kasus aktif di Kalimantan Selatan saat ini tercatat 10.788 orang, Bali 13.202 orang, Gorontalo 3.416 orang, Sumatera Barat 14.742 orang, dan Kalimantan Timur 21.642 orang.

Worldomneters mencatat kini Indonesia berada di urutan ketujuh dengan kasus aktif tertinggi dunia. Kasus aktif tertinggi masih dicatatkan oleh Amerika Serikat 6,03 juta, Inggris 1,289 juta, Spanyol 721.582 orang, Brazil 720.095 orang, Rusia 520.952 orang, dan Iran 510.374 orang.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan, pergeseran penambahan kasus Covid-19 ke luar Jawa-Bali ini terutama terjadi di lima daerah. Sehingga seluruh jajaran harus merespons cepat untuk mengendalikan kasus.

"Saya melihat ini angka-angka, hati-hati, ini yang 5 provinsi yang tinggi-tinggi," ujarnya dalam Rapat Terbatas Evaluasi Perkembangan dan Tindak Lanjut PPKM Level 4 di Istana Kepresidenan Bogor yang dikutip, Minggu (8/8/2021).

Sementara itu, di hari Kamis (6/8/2021), ia melihat lonjakan kasus masih terjadi di provinsi tersebut, hanya dua provinsi yang terjadi penurunan namun belum signifikan.

"Hati-hati hari Jumat kemarin, hari Jumat, Sumatera Utara naik menjadi 22.892 kasus, naik. Riau naik menjadi 14.993, naik, Sumatera Barat naik menjadi 14.712, ini juga naik. Yang turun saya lihat di dua hari kemarin Kalimantan Timur dan Papua. Tapi hati-hati ini selalu naik dan turun," jelasnya.


[Gambas:Video CNBC]

(mij/mij)

Adblock test (Why?)


Jelang PPKM Berakhir, Kasus Aktif Covid-19 RI Masih Selangit - CNBC Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Problema Rangkap Dilema! Andis DOS Setuju Nitro Cuman Dikelas FFA, yang Lain Gimana Nih ? - Otoinfo.id

Otoinfo- Pada musim balap dragbike 2023, Pro dan Kontra penggunaan bahan bakar ‘Nitro’ begitu santer dibicarakan. Beberapa mekanik ju...